5 Rahasia Mudah untuk Punya Bibir Cantik


5 Rahasia Mudah untuk Punya Bibir Cantik

5 Rahasia Mudah untuk Punya Bibir Cantik. Menurut mitos, bibir perempuan adalah daya tarik kedua dari wajah perempuan setelah mata. Namun sama halnya dengan kulit, bibir pun akan ikut menua seiring dengan bertambahnya usia. Tapi hal ini tidak perlu dikhawatirkan, karena jika kamu tetap ingin mempertahankan dan menambah kecantikan bibirmu, yang perlu kamu lakukan adalah meluangkan sedikit waktu dan usaha untuk mencapainya. Simak uraian rahasia mendapatkan bibir cantik di bawah ini. Jika kamu rajin melakukan tips ini, kamu bisa membuat bibirmu tetap terlihat awet muda dan berwarna merah merekah.

1. Memerahkan Bibir dengan Air Putih

Cara ini merupakan langkah yang paling sederhana dan mudah dilakukan. Air putih dikenal dengan sejuta manfaatnya. Salah satunya adalah bisa mempertahankan kelembapan dan kehalusan kulit termasuk kulit yang melapisi bibir. Minumlah air minimal delapan gelas sehari agar bibir tidak mudah pecah-pecah dan tetap berwarna cerah serta terlihat sehat. Jika kamu rutin melakukan cara ini dalam beberapa minggu kamu dapat merasakan hasilnya.

2. Mencerahkan Bibir dengan Madu

Selain berkhasiat sebagai penambah daya tahan tubuh, ternyata madu pun memiliki segudang manfaat bagi bibirmu. Madu jika dioleskan secara teratur pada bibir akan membuat bibir berwarna lebih cerah. Yang perlu kamu lakukan hanyalah mengoleskan madu pada bibir secara teratur pada saat sebelum tidur. Lalu bilaslah bibirmu setelah terbangun keesokan harinya.

3. Menggunakan Madu dan Jeruk Nipis

Campuran madu dan jeruk nipis akan memberi manfaat yang luar biasa pada bibirmu. Caranya cukup dengan mencampurkan madu dan jeruk nipis. Kemudian oleskan secara merata kepada bibir. Jika kamu ingin mendapatkan hasil yang cepat, lakukan masker madu+jeruk nipis ini setiap dua kali sehari. Dalam waktu seminggu kamu dapat melihat hasilnya.

4. Scrub Bibir dengan Minyak Zaitun

Pengangkatan sel kulit mati tidak hanya perlu dilakukan pada kulit, bibir pun perlu diangkat sel kulit matinya. Caranya menggunakan satu sendok teh minyak zaitun dicampur dengan sedikit madu dan gula pasir. Kemudian aduk secara merata dan aplikasikan pada bibirmu. Gosok-gosok bibirmu menggunakan campuran bahan ini. Ingatlah untuk tidak menggosoknya secara kasar, gosoklah dan pijat secara perlahan karena kulit bibir sangat sensitif. Lakukan cara ini seminggu sekali. Jangan terlalu sering karena bisa membuat bibir menjadi kering dan pecah-pecah.

5. Menggunakan Pasta Gigi

Cara ini adalah langkah alternatif yang bisa kamu lakukan jika kamu malas untuk membuat masker alami. Pasta gigi dipercaya sebagai obat yang ampuh untuk membuat bibir tampak merah alami. Caranya cukup oleskan sedikit pasta gigi sebelum tidur. Keesokan harinya, bilaslah pasta gigi yang sudah mengering tadi dengan air. Jadi bagaimana sudahkan anda melakukannya, somoga artikel ini berguna bagi yang membacanya.


Subscribe to receive free email updates: